Balai Peringatan Chiang Kai-Shek

Balai Peringatan Chiang Kai-ShekObyek wisata yang juga dikenal sebagai Chiang Kai Shek Memorial Hall ini begitu luas dan penuh dengan atraksi menarik yang bisa dinikmati oleh para turis. Balai ini begitu apik dibangun dan pintu gerbang berukuran besar berwarna birunya menjadi salah satu ikon di Taiwan. Sesampainya di tempat ini, pengunjung akan mendapati adanya dua gedung di sebelah kiri dan kanan di mana desain arsitekturnya memiliki gaya Cina modern dengan taman yang luas. Ada gedung yang warnanya dominan biru dan putih di bagian tengah halaman.
Monumen yang dibangun sebagai peringatan akan jasa-jasa presiden pertama Taiwan ini memiliki pertunjukan khusus yang istimewa di mana ada proses pergantian tentara penjaga yang bisa ditonton oleh setiap pelancong. Tidak hanya sekadar balai, di dalam kompleks ini para wisatawan juga bisa menemukan gedung teater dan konser. Tidak sulit untuk menjangkau tempat ini karena hanya tinggal naik bus dan MRT saja.
  • Chiang Kai Shek Memorial Hall buka setiap hari pada umumnya, yaitu dari jam 9 pagi sampai jam 6 petang. Hanya saja pada perayaan Tahun Baru Imlek, jam operasional bisa berubah.
  • Pengunjung bisa berjalan-jalan di kompleks balai maupun di balai ini sendiri secara gratis.
  •  CARI HOTEL DEKET Balai Peringatan Chiang Kai-Shek KLIK >>> HOTEL Balai Peringatan Chiang Kai-

Komentar